Beberapa pengguna amd (amders) sempat bertanya-tanya bagaimanakah kelangsungan platform am2+ kedepannya menyangkut kedatangan generasi processor-processor am3. Jika mboard soket am3 tanpa combo dia hanya memiliki lubang sebanyak 938 sedangkan kaki am2+ sebanyak 940 alhasil gak masuk benar kan tapi untuk untuk mboard am3 combo karena basis penempatan kaki processor sama maka lubang pin dibiarkan tetap 940, processor dibawahnyapun tetap bisa masuk.
Berikut beberapa skenario yang bisa ditemukan di pasaran.
* Mainboard AM3 combo yang mempunyai dua jenis RAM berbeda (DDR2 dan DDR3) bisa dipasang Prosesor AM2/AM2+. jika menggunakan procie am3 ram yg digunakan bisa ddr2 atau ddr3. jika menggunakan procie am2/am2+ harus make ddr2, lubang pin procie dibiarkan 940.
* Mainboard AM3 pure yang mempunyai satu jenis RAM yaitu ddr3, bisa dipastikan tidak ada kompatibilitas untuk procie sebelumnya karena jumlah kaki pin disesuikan untuk procie am3 yaitu 938.
* Mainboard AM2+ yang mempunyai satu jenis RAM ddr2 bisa dipasang Prosesor AM2, AM2+ dan harusnya AM3. kenapa AM3 jg bisa, karena di memiliki imc ddr2/ddr3 disamping itu jumlah kaki sebanyak 938 pasti masuk ke 940.
* Mainboard AM2 yang mempunyai satu jenis RAM ddr2 bisa dipasang Prosesor AM2, AM2+ dan harusnya am3. kenapa AM3 jg bisa, karena di memiliki imc ddr2/ddr3 disamping itu jumlah kaki sebanyak 938 pasti masuk ke 940.
Mengapa am3 harusnya bisa masuk am2/am2+?? pihak AMD sendiri mengungkapkan jika produsen mboard mengikuti rule amd dalam mendesain board mereka maka akan memiliki kompatibilitas terhadap procie diatasnya, mentoknya paling update bios. tapi kadang beberapa produsen menyunat kemampuan tersebut entah alasan ekonomis atau memang menjaga segmen pasar
Nice boz....jadi ga' bingung lagi masah soket AMD... thank's
ReplyDeleteThanks Banget, bener2 berguna..
ReplyDeleteLagi ada rencana pasang AMD Phenom II X4 965 AM3 buat dipasang ke MSI KA790GX-M..
Jadi udah gak bingung lagi deh masalah Socket..